Sabtu, 13 Maret 2010


sinopsis harry potter

Harry Potter dan Pangeran Berdarah-Campuran, dirilis pada 8 Januari 2006 untuk versi bahasa Indonesia dan 16 Juli 2005 di negara-negara berbahasa Inggris dengan judul Harry Potter and the Half-Blood Prince, adalah buku keenam dari tujuh novel yang direncanakan mengenai kisah populer karya J. K. Rowling, seri Harry Potter.

Kisah ini dilatarbelakangi pada waktu Harry Potter berada pada tahun keenam sekolahnya di Hogwarts. Novel ini mengisahkan masa lalu Lord Voldemort dan persiapan Harry Potter untuk pertarungan terakhir, dan dibumbui dengan berkembangnya hubungan romantis di antara karakter-karakternya.

Voldemort dan para "Pelahap Maut"-nya secara terang-terangan melakukan kekacauan besar di seluruh negara Inggris. Cornelius Fudge didepak dari posisinya sebagai Menteri Sihir atas 'teriakan' komunitas sihir atas kesalahannya menangani masalah Voldemort ini. Ia digantikan oleh Rufus Scrimgeour sebagai Menteri Sihir yang baru. Dalam rezim yang baru ini, dibentuk struktur departemen yang baru dan Arthur Weasley mendapatkan kenaikan jabatan. Hal ini dengan segera meningkatkan kondisi finansial keluarga Weasley.

Di rumahnya di Spinner's End, Severus Snape mendapatkan kunjungan dari ibu Draco Malfoy, Narcissa dan kakaknya, Bellatrix Lestrange. Narcissa memaksa Snape melakukan Sumpah Tak-Terlanggar, agar Snape melindungi Draco dan, bila tugas Draco gagal, Snape harus menyelesaikan tugas yang diberikan oleh sang Pangeran Kegelapan.

Pada pesta memulai tahun ajaran baru, Snape diumumkan telah diangkat sebagai guru Pertahanan terhadap Ilmu Hitam yang baru, hal yang sangat mengherankan bagi kebanyakan murid Hogwarts, khususnya karena selama bertahun-tahun ia tidak berhasil mendapatkan posisi itu. Mempergunakan Harry Potter, Albus Dumbledore berhasil membujuk kawan guru lamanya, Horace Slughorn, untuk mengakhiri masa pensiunnya, dan kembali mengajar di jabatan lamanya, sebagai guru Ramuan.

Karena Slughorn hanya meminta nilai minimal "E" ("Exceed Expectations"—"Di Luar Dugaan") dalam ujian O.W.L. untuk melanjutkan ke kelas lanjutan (N.E.W.T.) Ramuan, Harry dan Ron berkesempatan untuk mendaftar di kelas itu. Slughorn meminjamkan Harry buku teks tua "Pembuatan-Ramuan Tingkat Lanjutan" yang bertuliskan nama pemiliknya, "Pangeran Berdarah Campuran". Catatan-catatan kecil dari pemilik buku yang berbakat itu membantu Harry menjadi unggul di kelas Ramuan, dan mendapatkan reputasi melebihi Hermione. Sebagai hadiah, Slughorn memberikannya hadiah sebotol kecil Felix Felicis, cairan keberuntungan.

Harry menceritakan kecurigaannya, bahwa Draco Malfoy mungkin adalah seorang Pelahap Maut, kepada Dumbledore, yang tampaknya tidak kuatir, sama seperti Ron dan Hermione. Belakangan, diketahui bahwa Dumbledore sudah menyuruh Snape untuk menyelidiki.

Sesaat ketika Ron dan Hermione tampaknya akan segera memiliki hubungan 'khusus', Ron malah mulai berkencan dengan Lavender Brown - walaupun hal ini hanya sekedar untuk membalas Hermione, yang Ron baru ketahui, dahulu pernah berciuman dengan Viktor Krum. Ron dan Hermione terus-menerus bercekcok satu sama lain hingga saat ketika Ron secara tidak sengaja meminum racun. Hermione sangat terguncang hingga ia dan Ron mengakhiri perselisihan mereka, dan Ron segera memutuskan hubungannya dengan Lavender.

Dumbledore mulai memberikan Harry pelajaran privat. Pelajaran ini berupa pengetahuan mengenai masa lalu Voldemort dan diberikan dalam bentuk memasuki kopi memori-memori orang-orang yang pernah berkaitan dengan masa lalu Voldemort ini, menggunakan alat sihir semacam baskom, Pensieve. Salah satu memori yang merupakan kopi dari memori Slughorn memiliki bagian yang hilang. Dumbledore menugasi Harry untuk mengusahakan memori itu dari Slughorn. Dibantu dengan cairan Felix Felicis, Harry akhirnya berhasil mendapatkan potongan memori itu dari Slughorn. Dumbeldore berspekulasi bahwa Voldemort telah membagi jiwanya menjadi tujuh bagian, dan menyimpan enam bagian dari jiwanya dalam "Horcrux" untuk memastikan bahwa dirinya hidup abadi, sementara bagian ketujuh tetap ada di tubuhnya. Dua Horcrux telah dihancurkan, yang pertama adalah buku harian Tom Riddle yang dihancurkan oleh Harry[HP2] dan cincin milik Marvolo Gaunt oleh Dumbledore.

Pada masa ini, Harry dan Ginny Weasley memulai hubungan cinta mereka.

Ketika Harry dan Dumbledore akan pergi untuk mencari Horcrux selanjutnya, Harry meninggalkan sisa cairan Felix Felicisnya kepada Ron, Hermione, dan Ginny, setelah ia menduga bahwa Draco Malfoy akan melakukan sesuatu lagi. Setelah dengan cepat menyuruh mereka berpatroli di koridor, Harry ber-Disapparate bersama Dumbledore ke sebuah gua rahasia tersembunyi. Untuk mendapatkan Horcrux itu (sebuah liontin kalung warisan Salazar Slytherin), kondisi Dumbledore menjadi sangat lemah akibat harus meminum semacam cairan yang melingkupi Horcrux tersebut. Mereka segera kembali ke puri Hogwarts dan menemukan Tanda Kegelapan Voldemort berpendar melayang-layang di atas Hogwarts. Mereka disergap Draco Malfoy di atas Menara Astronomi. Dumbledore memantrai Harry yang saat itu tersembunyi di bawah Jubah Gaibnya, sesaat sebelum Draco berhasil melucuti tongkat sihir Dumbledore. Draco mengakui bahwa ia telah membukakan jalan bagi para Pelahap Maut untuk memasuki Hogwarts, walaupun Dumbledore menemukan bahwa anak laki-laki yang nyata-nyata ketakutan itu telah terpaksa untuk membantu anak buah Voldemort.

Para Pelahap Maut tiba dan mendesak Draco untuk menyelesaikan misinya—membunuh Dumbledore—tetapi Draco ragu-ragu. Snape tiba; Dumbledore memohon kepada Snape, "Severus... tolong...", namun tidak jelas apa yang diminta Dumbledore kepada Snape itu. Setelah itu, tiba-tiba Snape membunuh Dumbledore dengan kutukan pembunuh Avada Kedavra. Kekuatan kutukan itu melemparkan Dumbledore melampaui tembok menara. Tewasnya Dumbledore, menyebabkan manteranya yang menahan Harry terangkat. Harry terbebaskan dan mengejar Snape. Keduanya berduel singkat, Snape memperkenalkan dirinya sebagai sang Pangeran Berdarah-Campuran, dan berdua dengan Malfoy, Snape berhasil meloloskan diri melalui gerbang Hogwarts.

Harry menemukan Horcrux liontin kalung di tubuh Dumbledore dan mendapati bahwa itu adalah Horcrux palsu. Di liontin itu, di tempat untuk meletakkan foto, ditemukan secarik perkamen dengan catatan yang menyebut penulisnya dengan inisial "R.A.B.". Horcrux yang asli telah dicurinya dan akan dihancurkan dengan harapan bahwa saat Voldemort bertemu tandingannya, Voldemort "sudah jadi orang biasa lagi, yang bisa mati".

Tahun ajaran berakhir suram dengan pemakaman Dumbledore. Profesor McGonagall, Wakil Kepala Sekolah, menjadi Kepala Sekolah sementara, sementara sekolah mungkin akan ditutup selanjutnya. Bagaimanapun juga, Harry telah memutuskan untuk meninggalkan sekolahnya di Hogwarts untuk mencari sisa Horcrux lainnya. Ron dan Hermione berjanji untuk menyertai Harry. Harry memutuskan hubungannya dengan Ginny untuk melindungi Ginny dari Voldemort. Selama beberapa bulan yang akan datang, Harry akan tetap tinggal bersama keluarga Dursley, memenuhi keinginan Dumbledore. Kemudian, ketiga sahabat itu akan memulai misi mereka, setelah mereka menghadiri satu peristiwa bahagia terlebih dahulu—pernikahan Bill Weasley dan Fleur Delacour.

Prev: sinopsis harry potter and the sorcerer's stone

Cerita Upin dan Ipin

Pernah nonton kartun Upin & Ipin yang ditayangkan di TPI belakangan ini nggak?. Itu tuh… film animasi buatan negara tetangga Malaysia yang sedang tayang beberapa kali dalam bulan ramadhan tahun lalu.

Upin dan Ipin adalah tentang sepasang anak kembar laki - laki yang bernama upin dan ipin yang tinggal bersama kakaknya "Kak Ros" dan neneknya "Opa". Sepertinya kalo di Malaysia Opa adalah panggilan untuk nenek, bertolak belakang dengan Indonesia Opa adalah panggilan untuk kakek dan untuk nenek dipanggil dengan sebutan Oma. Isi ceritanya tentang moral dan tentang puasa untuk anak - anak.

Film ini mengisahkan tentang pengalaman berpuasa 2 anak kembar yang masih kecil. Banyak sekali pesan moral yang perlu dilihat dan dicontoh oleh anak-anak dan orang tua kita. Bagaimana seorang anak menghargai apa dan bagaimana puasa itu, sembari tetap beraktifitas seperti bermain.

Dan untuk orang tua juga, agar dapat meniru cara mendidik dan mengajarkan beribadah yang baik kepada anak-anaknya. Upin dan Ipin adalah film animasi yang dibuat oleh Les Copaque, sebuah industri media di Selangor, malaysia. Upin dan Ipin punya episode terbaru. Film animasi keluarga ini menceritakan tentang kehidupan 2 orang anak malaysia dalam kehidupan sehari-harinya. Dalam film animasi ini dimunculkan etnik-etnik yang ada di Malaysia. Ada Etnik Melayu, China maupun India.

Settingnya sendiri akan membawa kita berada ditengah pedesaan yang syarat dengan silaturahmi beragama. Peleburan Kultur yang beragam tanpa ada jarak sangat kental terasa. Seolah memastikan bahwa Islam benar-benar Agama yang terbuka dan berdampingan dengan aliran lain.

Meskipun berdialek Malayu, tapi kita orang Indonesia masih dapat dengan mudah menyerap maksud dan tujuannya. Dan justru, dialek mereka yang saya suka, karena terkadang bisa menggelikan…. is..is..is. Animasinya juga bisa dibilang rapi dan halus.

Rabu, 10 Maret 2010

Sinopsis film Avatar



Film ini bercerita tentang masa depan, dimana Bumi saat itu mengalami krisis energi yang luar biasa sehingga membutuhkan suatu energi baru dari luar Bumi. Manusia akhirnya menemukan keberadaan energi dan mineral yang luar biasa di Planet Pandora, suatu Planet yang dipenuhi kerimbunan Hutan yang indah, namun terdapat masalah, dimana Atmosfer Planet Pandora ini tidak cocok untuk dihuni manusia Bumi, disamping itu di Planet ini hidup penduduk asli yang bernama kaum The Na'vi, suatu kaum yang mempunyai Postur dan kemampuan gerak yang lebih hebat dari Manusia.

Untuk itu maka suatu perusahaan Penambangan Raksasa yang dipercaya untuk pengambilan Energi di Pandora membuat suatu Program perekrutan yang diberi nama Avatar, yaitu Program untuk membuat manusia dapat bertahan hidup di Pandora. Program ini merupakan upaya Rekayasa Genetik yang berhasil mencampurkan DNA manusia dengan DNA penduduk asli Pandora yang bernama kaum the Na'vi tersebut yang merupakan sebuah ras Humanoid yang dianggap Primitif, mempunyai tinggi sekitar 3 meter, berekor dengan warna kulit biru berkilau, The Na'vi selama ini hidup dalam Harmoni dengan alam di Pandora.

Dikisahkan Jake Sully seorang mantan marinir AS yang terluka dan lumpuh dari pinggang kebawah termasuk salah satu yang berpartisipasi dalam program Avatar ini, dimana setelah mengikuti program ini maka akan memungkinkan ia untuk dapat berjalan lagi, walaupun bentuknya jadi berubah menyerupai the Na'vi. Jake lalu mendapat tugas untuk menyusup menjadi salah satu anggota the Na'vi untuk membuka jalan masuknya pasukan Bumi untuk menguasai mineral yang sangat berharga di Pandora.

Dalam suatu situasi Jake diselamatkan oleh seorang wanita dari kaum the Na'vi bernama Neytiri, sejak saat itu sudut pandang Jake menjadi berubah. Jake pun dibawa ke markas The Na'vi dan ia kemudian menjadi salah satu prajurit the Na'vi yang disiapkan untuk menghadapi serangan manusia. Jake lalu menjalani berbagai macam test dan petualangan - petualangan yang pada akhirnya ia diangkat untuk memimpin the Na'vi.

Pada akhirnya Jake yang mulai jatuh cinta dengan Neytiri menemukan dirinya terjebak diantara kebutuhan industri militer di Bumi dan menyelamatkan Pandora dan The Na'vi, ia harus memilih disisi mana ia harus bertempur.

Daftar Pemenang Oscar 2010

Kathryn Bigelow Menerima Oscar dari Barbara Streisand (AP Photo)
Academy Awards ke 82 telah selesai digelar dan berjalan sukses. Film 'The Hurt Locker' berhasil menjadi yang terbaik di ajang Piala Oscar 2010. Senyum kemenangan dan rasa bangga terlihat jelas dari para pemenang Piala Oscar tahun ini.


Banyak kejutan-kejutan yang terjadi dalam ajang Academy Awards yang dipandu Steve Martin dan Alex Baldwin tersebut. Selama ini, film Avatar karya sutradara James Cameron digadang-gadang akan berjaya di perhelatan akbar para insan film dunia tersebut.

Ternyata, justru film The Hurt Locker garapan sutradara Kathryn Bigelow yang berhasil menjadi Film Terbaik tahun ini. Berikut hasil lengkap pemenang Oscar 2010:

Film Terbaik: The Hurt Locker

Sutradara Terbaik: Kathryn Bigelow (The Hurt Locker)

Aktor Terbaik: Jeff Bridges (Crazy Heart)

Aktris Terbaik:Sandra Bullock (The Blind Side)

Aktor Pendukung Terbaik: Christoph Waltz (Inglourious Basterds)

Aktris Pendukung Wanita Terbaik: Mo'Nique (Precious)

Naskah Adaptasi Terbaik: Geoffrey Fletcher (Precious)

Naskah Original Terbaik: Mark Boal (The Hurt Locker)

Film Animasi Terbaik: Up

Film Bahasa Asing Terbaik: El Secreto de Sus Ojos - Argentina

Desain Kostum Terbaik: The Young Victoria -Sandy Powell

Make Up Terbaik: Star Trek - Barney Burman, Mindy Hall dan Joel Harlow

Musik Terbaik (Original): 'The Weary Kind' (Crazy Heart)

Musik Original Score: Up - Michael Giaccino

Sinematografi Terbaik: Avatar - Mauro Fiore

Editing: The Hurt Locker

Sound Mixing: The Hurt Locker

Efek Visual: Avatar

Sabtu, 27 Februari 2010


Sinopsis New Moon Dua Cinta

Judul :New Moon Dua Cinta
Pengarang : Stephenie Meyer



New Moon adalah sekuel lanjutan dari Twilight. Diceritakan bahwa ulang tahun Bella ke delapan belas yang dirayakan bersama dengan keluarga besar Edward berakhir dengan tragedi berdarah, yang menyebabkan Jasper tidak dapat mengontrol dirinya untuk menyerang Bella. Namun bukan hanya itu alasan yang menyebabkan kepindahan Edward sekeluarga dari Forks. Dr Cullen sekeluarga mau tidak mau harus pindah dari Forks agar keberadaan dan penampilan usia mereka yang selalu muda tidak dicurigai oleh masyarakat Forks.

Bella benar2 merasa patah hati ketika Edward berkata bahwa dia tidak akan tinggal lagi di Forks. Edward juga mengatakan bahwa dia tidak mencintai Bella lagi. Semenjak kepergian Edward, Bella benar-benar merasakan kekosongan dalam hatinya. Hingga suatu saat dia mengalami delusi pada keadaan bahaya, ia merasakan suara Edward terdengar jelas di kepalanya. Akhirnya ia bertekad untuk melakukan perbuatan-perbuatan nekat dan dekat dengan bahaya agar selalu merasakan delusi itu. Salah satu ide gilanya adalah membeli sepeda motor bekas dan meminta bantuan Jacob Black untuk memperbaikinya.

Jacob adalah teman yang ceria dan menyenangkan bagi Bella. Bertemu dengan Jacob lama kelamaan menjadi candu bagi Bella, meski dia melakukan kunjungan ke rumah Jacob untuk menyelesaikan perbaikan sepeda motor guna memuaskan delusinya.Tapi tidak dapat dipungkiri bahwa perasaan nyaman dan menyenangkan yang diberikan Jacob, mampu mengobati kekosongan hati Bella. Tapi luka di hati Bella akan tetap menganga saat Bella kembali ke kamarnya yang kosong.

Hingga suatu hari Bella kehilangan Jacob yang dikenalnya. Jacob benar-benar menghilang dari kehidupannya. Bella berusaha mencari tahu penyebab berubahnya Jacob yang kini senang 'berkerumun' dengan Sam, seseorang yang dulu dibenci Jacob karena telah membuat sahabatnya berubah. Namun kini dialah sendiri yang berubah. Setelah mengingat legenda yang pernah diceritakan oleh Jacob saat dipantai dulu, mengertilah Bella bahwa sahabatnya kini telah berubah menjadi manusia serigala (werewolf) yang merupakan musuh terbesar kelompok vampire. Bella dapat menerima kenyataan tersebut dan tetap ingin dekat dengan Jacob. Dia berusaha untuk membuka hatinya untuk Jacob.

Hingga suatu hari saat Bella ingin melakukan refreshing dengan kegiatan ekstrem terjun dari tebing, semuanya menjadi kacau. Alice datang ke Forks dan mengira Bella telah mati. Penglihatan Alice yang salah ini telah disampaikan oleh Rosalie kepada Edward, yang ternyata selama ini masih sangat mencintainya. Akibatnya, Edward datang kepada keluarga Volturi (sekelompok bangsawan vampire dengan para pengawalnya) di Volterra untuk meminta kematian. Keluarga
Volturi tidak mengabulkan permintaan Edward karena mereka menghargai Carlisle, ayah Edward. Malahan Edward ditawari untuk menjadi bagian dari mereka.

Saat perayaan Hari Santo Marcus, Edward bermaksud menampakkan wujud aslinya di pusat keramaian
Volterra sehingga nyawanya diakhiri. Volterra adalah tempat yang paling aman dari vampire meski keluarga Volturi ada disana, karena ternyata mereka mengambil korbannya dari luar kota mereka! Oleh karena itu, mereka berusaha menyembunyikan identitas mereka dan tidak akan mengampuni para vampire yang mengacaukan identitas mereka di kota itu. Untungnya, Bella dan Alice datang tepat waktu sebelum matahari menunjukkan identitas Edward di muka umum. Namun tak urung, mereka tertangkap oleh para pengawal Volturi yang membawa mereka kepada pemimpinnya. Setelah negosiasi yang berat, tawaran dari Alice dan sulitnya Edward menahan kemarahannya, mereka dilepaskan dengan syarat harus mengubah Bella menjadi vampire. Jika tidak mereka yang akan menghabisi Bella sendiri karena menurut aturan mereka, tidak boleh ada seorang manusia pun yang mengetahui jati diri mereka.

Kepergian Bella untuk menyelamatkan Edward sangat menyakiti hati Jacob. Meski Bella dengan sukarela menyerahkan kemanusiaannya untuk menjadi vampire agar tidak pernah berpisah dengan Edward, tetap saja Jacob akan menuntut balas apabila ada vampire yang melukai Bella.

Sekuel kedua ini, lebih dalam dan kelam dibanding buku pertamanya. Lebih penuh konflik dan emosional. Tetap mudah dinikmati dan penuh imajinasi. Pembaca akan diajak untuk menyelami keberadaan Jacob dan Edward di hati Bella. Akan ada sangat banyak bagian yang sulit dimengerti apabila kita tidak membaca buku pertamanya. Mungkin sinopsis saya sebelumnya dapat membantu. :-)
 

Copyright © 2009 Grunge Girl Blogger Template Designed by Ipietoon Blogger Template
Girl Vector Copyrighted to Dapino Colada